Hodeida, Arrahmahnews.com – Kelompok Sayap kanan al-Qaeda Ansar al-Sharia pada Selasa (25/8) melakukan teror mematikan kepada seorang Pewira Angkatan Laut Yaman di pelabuhan Hodeida.
Press Agency Jerman (DPA) melaporkan sekelompok orang bersenjata dari Ansar al-Sharia menghadang mobil Kolonel Abdul Rahman al-Eryani, Direktur Intelijen Angkatan Laut Yaman. Mereka memberondong mobil yang dinaiki kolonel itu pada malam Selasa hingga menewaskannya.
Sumber Pers Hodeida menyatakan Kolonel Abdul Rahman al-Eryani bersama sopirnya dan dua pengawalnya tewas di tempat kejadian, setelah para militan memberondong mobil “Hilux Double Cab tahun 2010” yang ditumpanginya. Sementara itu, koalisi pimpinan Saudi juga meluncurkan serangan udara ke komplek pendidikan wanita di Shaima, Hodeida, setidaknya 8 orang warga sipil tewas dan puluhan lainnya luka-luka. (ARN/NewsSum/MM)