arrahmahnews

Tragedi Mina, Otoritas Saudi Gunakan Kontainer Daging dan Kubur Korban Tanpa Identifikasi

RIYADH, Arrahmahnews.com – Menurut seorang saksi mata, pelayanan medis Saudi menunda pertolongan selama beberapa jam sebelum kemudian memindahkan jasad-jasad para jamaah ke dalam truk-truk daging berpendingin. Diantara truk-truk yang digunakan untuk mengangkut para jenazah itu, hanya beberapa saja yang layak untuk dijadikan transportasi jenazah. Tambahan lagi, jasad-jasad para korban Mina itu dengan terburu-buru dan tidak hormat dimasukkan ke dalam truk. Hingga kini, masih banyak sekali jasad yang belum teridentifikasi setelah berhari-hari dibiarkan dalam keadaan beku.

Jenazah Korban Mina

Sumber AWDNEWS sebagaimana dilansir dalam laporannya pada Selasa (29/9) kemarin, mengatakan bahwa pada awalnya, diantara jasad para jenazah itu, beberapa masih dalam keadaan hidup, namun pihak Saudi tidak memperdulikan keadaan mereka dan tetap saja memasukkan mereka ke truk berpendingin dengan temperatur dibawa 15 derajat Celcius atau sekitar lima Fahrenheit itu. Banyak yang beranggapan bahwa inilah penyebab utama melonjaknya jumlah korban tewas, berhari-hari setelah insiden terjadi.

Dengan membludaknya jumlah kematian, Menteri Dalam Negeri Saudi, Muhammad bin Nayef bin Abdul Aziz Al-Saud memerintahkan tentaranya untuk menguburkan jasad-jasad korban tanpa perlu lagi proses identifikasi termasuk Identifikasi ras terhadap para korban sebagaimana layaknya perlakuan yang harus diberikan kepada korban suatu insiden, oleh bagian forensik.

Ketidak becusan penanganan krisis oleh otoritas Saudi telah jelas sekali lagi menunjukkan ketidak mampuan al-Saud untuk menjadi penjaga ritual suci Haji dan Haramain. (ARN/LM/AwdNews)

Comments
To Top

Eksplorasi konten lain dari Arrahmahnews

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca

Eksplorasi konten lain dari Arrahmahnews

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca