arrahmahnews

Polisi Beberkan Kronologi Pencabulan Oleh Saipul Jamil

19 Februari 2016,

JAKARTA, ARRAHMAHNEWS.COM – Pedangdut Saipul Jamil digoyang dengan isu dugaan pencabulan terhadap seorang laki-laki di bawah umur. Pihak kepolisian pun membeberkan kronologi terjadinya dugaan pencabulan.

Kronologi disampaikan oleh Kapolsek Kelapa Gading, Kompol Ari Cahya Nugraha, Kamis (18/2/2016). Kompol Ari menuturkan bagaimana pertemuan awal antara Saipul dengan korban berinisial DS itu.

“Ajakan pertama bertemu di tanggal 1 Januari di acara TV swasta, pada saat itu SJ nanya DS tinggal di mana. Pas DS bilang di daerah Jakarta Utara, kata SJ oh sama nih mau dianter apa nggak,” ucap Kompol Ari.

Ajakan Saipul pun disambut baik oleh DS. Saat itu dijelaskan pada pertemuan pertama tak ada tindakan mencurigakan, bahkan Saipul sempat memberikan uang sebesar Rp 50 ribu ke DS.

Usai pertemuan pertama, Saipul dan DS akhirnya sempat kembali bertemu. Hingga dipertemuan terakhir pada Rabu (17/2) dan terjadi dugaan pencabulan di pagi tadi (18/2/2016).

“Pas pertemuan kedua DS diminta datang ke rumah SJ. Dan yang terakhir pertemuan nggak sengaja saudara SJ meminta DS untuk membantunya hingga larut malam. Diajaklah ke rumah SJ, DS diminta bantuan untuk pijat,” ucap Kompol Ari.

“Pas pijat ada permintaan yang kurang berkenan dan sempet SJ minta dua kali lagi tapi DS lagi nggak berkenan dan pas tidur ada perlakuan tidak senonoh itu. Awalnya SJ minta jadi asisten pas pertemuan terakhir ini,” sambungnya.

Kompol Ari pun mencoba lebih detail menjelaskan soal dugaan pencabulan itu. Apa yang disampaikan Kapolsek Kelapa Gading itu sesuai pengakuan dari pelapor DS.

“Dari pengakuan korban pas datang ke Polsek yang bersangkutan diperlakukan dengan kurang layak oleh saudara SJ tadi pagi (18/2) jam 04.00 WIB. Memang beberapa kali sebelum kejadian jam 01.00 SJ sempat janjikan sejumlah uang ke DS tapi DS tidak mau lakukan itu,” jelasnya.

Usai laporan DS, Saipul akhirnya digiring tanpa perlawanan dari rumahnya di kawasan Jakarta Utara. Pihak kepolisian pun tak menjelaskan tindakan senonoh apa yang dilakukan kepada DS oleh Saipul.

“Itu materi penyidikan,” singkatnya.

Sampai saat ini Saipul Jamil masih menjalani pemeriksaan intensif di Polsek Kelapa Gading, Jakarta Utara. Kakak Saipul, Samsul Hidayatullah nampak sudah datang ke Polsek Kelapa Gading untuk bertemu adiknya. (ARN)

Comments
To Top

Eksplorasi konten lain dari Arrahmahnews

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca

Eksplorasi konten lain dari Arrahmahnews

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca