arrahmahnews

Kehabisan Pasukan, Teroris ISIS Minta Tambahan Prajurit di Raqqa

Sabtu, 05 Maret 2016,

RAQQA, ARRAHMAHNEWS.COM – Kemenangan demi kemenangan Pasukan Demokratis Suriah (SDF) dan Unit Perlindungan Rakyat Kurdi (YPG) baru-baru ini, telah memaksa teroris ISIS untuk meminta komandan mereka agar mengirim tambahan pasukan untuk menguatkan barisan di bagian utara Raqqa, dekat perbatasan dengan Turki.

“Militan ISIS, yang telah dikalahkan oleh pejuang Kurdi dalam beberapa pertempuran di minggu-minggu terakhir, belum mampu untuk berkumpul kembali. Karenanya mereka memohon pasukan baru dari provinsi lain untuk dikirim kepada mereka di bagian utara Raqqa, dekat kota kecil Sulook, ” ungkap sumber lokal kepada FNA pada Jum’at (04/03) kemarin. (Baca juga: BUMERANG! Coba Serang Pasukan Suriah, 130 Anggota ISIS Justru Tewas)

Laporan mengatakan pada hari Kamis bahwa pasukan tentara Suriah berhasil menutup jalan masuk para teroris ISIS ke Suriah dari Turki dengan membunuh 76 dari mereka.

“Kurdi YPG membunuh teroris ketika mereka mencoba menyeberangi perbatasan Turki terhadap Tal Abyad di provinsi Raqqa, Utara Suriah” tulis laporan tersebut. (Baca juga: YPG Tewaskan 76 Teroris ISIS Saat Berusaha Lari ke Turki)

YPG Kurdi baru-baru ini bergabung dengan pemerintah Damaskus. Tentara Suriah mengirim beberapa kargo senjata kepada pasukan YPG di provinsi Timur Laut Hasaka dan melatih kelompok pertama pasukan relawan Kurdi di ibukota provinsi Hasaka bulan lalu. (ARN)

Comments
To Top

Eksplorasi konten lain dari Arrahmahnews

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca

Eksplorasi konten lain dari Arrahmahnews

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca