arrahmahnews

Putin Ucapkan Selamat Kepada Assad atas Pembebasan Aleppo

Sabtu, 24 Desember 2016,

ARRAHMAHNEWS.COM, MOSKOW – Presiden Rusia Vladimir Putin mengucapkan selamat kepada rekan Suriah Bashar al-Assad atas pembebasan penuh kota strategis Suriah, Aleppo, dari kontrol militan yang didukung Barat dan sekutu regionalnya.

“Presiden Rusia Vladimir Putin dalam sambungan telepon dengan Presiden Suriah Bashar al-Assad, mengucapkan selamat kepadanya dengan berakhirnya operasi pembebasan Aleppo,” kata Kremlin dalam sebuah pernyataan, pada hari Jumat (23/12).

“Keberhasilan ini dicapai berkat upaya bersama dalam memerangi terorisme internasional di Suriah,” katanya.

Pernyataan itu juga menambahkan Putin menggarisbawahi bahwa tugas utama tetap memfokuskan upaya pada isu-isu yang berkaitan dengan … resolusi krisis Suriah.

Menurut pernyataan itu, Putin juga mengatakan kepada Assad bahwa upaya harus diarahkan untuk mencapai kesepakatan dalam menyelesaikan krisis Suriah.

Sementara itu, menurut pernyataan dari kantor Kepresidenan Suriah, Jumat (23/12), Bashar Assad mengucapkan terima kasih kepada rekan Rusia-nya karena telah menjadi mitra utama Suriah dalam pembebasan Aleppo.

Pernyataan itu juga mengatakan bahwa jatuhnya kota Aleppo timur telah membuka pintu untuk proses politik. Assad dan Putin juga membahas bahas masa depan Suriah setelah hampir enam tahun perang, katanya.

Panggilan telepon terjadi sehari setelah militer Suriah mengumumkan bahwa mereka telah mencapai kontrol penuh dari kota Aleppo timur, setelah benar-benar dibersihkan dari militan untuk pertama kalinya sejak 2012.

Kemenangan itu terjadi meskipun militan mendapatkan dukungan militer dari Amerika Serikat, Turki, Arab Saudi, Israel, Inggris, dan beberapa negara Arab di kawasan Teluk Persia.

Pada pertemuan dengan Menteri Pertahanan Rusia Sergei Shoigu pada hari Jumat, Putin menggambarkan pembebasan Aleppo timur sebagai langkah yang cukup besar terhadap pemulihan stabilitas di negara Arab dan kawasan pada umumnya.

“Pembebasan Aleppo dari unsur-unsur radikal adalah bagian yang sangat penting dari normalisasi di Suriah, dan saya berharap, untuk wilayah secara keseluruhan,” kata presiden Rusia.

Pada hari Jumat, Putin dalam konferensi tahunan, mengatakan bahwa evakuasi di Aleppo tidak akan mungkin terjadi tanpa peran serta Iran, dan Turki serta i’tikad baik dari Presiden Bashar Assad.

Putin mendesak kesepakatan gencatan senjata nasional, dan mengatakan empat pihak sepakat untuk menghadiri pembicaraan damai di ibukota Kazakhstan, Astana, untuk menyelesaikan konflik di Suriah. (ARN)

Comments
To Top

Eksplorasi konten lain dari Arrahmahnews

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca

Eksplorasi konten lain dari Arrahmahnews

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca