Serangan Saudi Tewaskan 8 Warga Yaman di Hari ke-3 Ramadhan
Selasa, 30 Mei 2017
ARRAHMAHNEWS.COM, TA’IZ – Saat umat Islam di seluruh dunia sedang melaksanakan ibadah puasa di bulan suci Ramadhan, orang-orang Yaman yang kini menghadapi kekurangan makanan dan kebutuhan dasar serius harus terus menderita di bawah serangan udara Saudi dan blokade yang melumpuhkan negara itu.
Pada hari ketiga bulan Ramadhan, tepatnya Senin (29/05), Seorang sumber lokal melaporkan bahwa pesawat tempur aliansi Saudi secara brutal meluncurkan dua serangan di provinsi Taiz, serangan tersebut menargetkan rumah warga di daerah Al Arish di Taiz.
Serangan tersebut menewaskan lebih dari delapan warga dan melukai yang lainnya di daerah Al Arish.
No RED LINES: 8 civilians killed when Saudi airstrikes attacked family homes in Areesh, #Yemen region Taiz on day 3 of holy month Ramadhan. pic.twitter.com/HMClTBLrB4
— Yemen Post Newspaper (@YemenPostNews) May 29, 2017
Selain itu, pesawat tempur aliansi US_Saudi meluncurkan beberapa serangan di provinsi Saada dan provinsi Marib. (ARN)
Tinggalkan Balasan