arrahmahnews

Pesan Presiden Lebanon untuk Negara-negara Arab: Bijaksanalah

Rabu, 22 November 2017,

BEIRUT, ARRAHMAHNEWS.COM – Presiden Lebanon Michel Aoun memperingatkan negara-negara Arab bahwa berurusan dengan negaranya membutuhkan kebijaksanaan jika tidak mereka akan mendorong negara itu “menuju api.”

Baca: Libanon Perintahkan Militer Siaga Penuh di Perbatasan untuk Hadapi Ancaman Israel

“Pesan saya kepada saudara-saudara Arab saya, Berurusan dengan Lebanon membutuhkan banyak kebijaksanaan dan rasionalisme, dan jika tidak maka hal itu akan mendorongnya ke arah api,” kata Aoun dalam pidato di televisi pada hari Selasa (21/11).

Aoun menyampaikan hal ini setelah pertemuan Liga Arab yang menuduh gerakan perlawanan Lebanon Hizbullah “mendukung terorisme.”

Dalam pertemuan itu, Perwakilan Libanon untuk Liga Arab, Antoine Azzam, menolak pernyataan tersebut, mengatakan bahwa Hizbullah mewakili sebagian besar rakyat Lebanon. Ia mengatakan kelompok perlawanan tersebut juga memiliki perwakilan di parlemen Lebanon.

Baca: Mantan Menlu Inggris Ingatkan Ancaman Saudi ke Libanon

Lebanon tidak melakukan penandatanganan komunike hari Minggu yang menyebut Hizbullah sebagai kelompok teror. Irak juga menyatakan keberatannya tentang penunjukan tersebut.

Mengacu pada pengunduran diri Perdana Menteri Lebanon Saad Hariri, Aoun mencatat bahwa “krisis pemerintah terakhir” telah “berlalu” namun itu bukan masalah yang ditangani dengan mudah, dan bahwa Libanon tidak akan “tunduk pada pendapat, saran atau keputusan apapun yang akan mendorong negara itu menuju perselisihan internal”. (ARN)

Comments
To Top

Eksplorasi konten lain dari Arrahmahnews

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca

Eksplorasi konten lain dari Arrahmahnews

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca