Arab Saudi

Jet Tempur Saudi Serang Pemukiman Yaman, 12 Warga Tewas dan Terluka

HAJJAH – Koalisi pimpinan Saudi terus melakukan pembantaian terhadap warga sipil Yaman, dimana kali ini koalisi meluncurkan serangan udara pada Sabtu dini hari (09/03) ke rumah-rumah warga sipil di distrik Kohlan al-Sharif dan Kushar, provinsi Hajjah, menewaskan dan melukai 12 warga.

Sebuah sumber lokal yang dikutip Al-Masirah di provinsi Hajjah menyatakan bahwa jet-jet tempur koalisi pimpinan Saudi menargetkan rumah seorang warga di daerah Maghraba Qarhash, yang mengakibatkan pembantaian mengerikan dan merenggut nyawa 3 warga sipil serta melukai 9 lainnya.

Baca: Senjata AS dan Inggris Sebabkan 1000 Korban Sipil di Yaman

Sumber itu mencatat bahwa rumah-rumah warga sekitarnya juga ikut rusak, menambahkan bahwa tim penyelamat tidak dapat mencapai situs yang ditargetkan untuk mengevakuasi jenazah korban tewas dan terluka yang masih terjebak di bawah puing-puing, karena jet-jet koalisi terus terbang diatas kawasan itu menimbulkan kekhawatiran serangan ganda.

Sumber itu menambahkan bahwa jet-jet Saudi juga telah melakukan pembantaian lain dini hari yang sama di daerah al-Safra di distrik Kohlan al-Sharif. Al-Masirah melaporkan pada Hari Sabtu bahwa operasi penyelamatan masih berlangsung dan korban tewas dan terluka masih belum dilaporkan hingga saat itu. (ARN)

Comments
To Top

Eksplorasi konten lain dari Arrahmahnews

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca

Eksplorasi konten lain dari Arrahmahnews

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca