arrahmahnews

Baghdad Takkan Biarkan AS Gunakan Wilayah Irak untuk Serang Iran

Arrahmahnews.com, BAGHDAD – Duta Besar Baghdad untuk Rusia mengatakan kepada wartawan bahwa Irak tidak akan membiarkan AS menggunakan wilayahnya untuk operasi militer melawan Iran.

“Irak adalah negara berdaulat. Kami tidak akan membiarkan [AS] menggunakan wilayah kami,” ujar Haidar Mansour Hadi, utusan Irak tersebut, saat konferensi pers ketika ditanya tentang posisi negaranya terkait meningkatnya ketegangan antara Teheran dan Washington.

Baca: LICIK, AS Bersedia Abaikan Perdagangan Irak-Iran Asal Baghdad Perpanjang Kontrak Exxon Mobile

Ia mengatakan sebagaimana dikutip MEMO pada Kamis (16/05) bahwa Baghdad akan menggunakan posisinya untuk bertindak sebagai mediator dan bahwa negaranya “tidak ingin perang baru yang menghancurkan di kawasan itu.” Ia menambahkan bahwa dirinya berharap “tidak ada yang akan terjadi.”

Komentar Hadi ini disampaikan terkait ketegangan yang meningkat di Timur Tengah. Kemarin, AS menarik banyak diplomatnya dari konsulat di Erbil dan kedutaan besar di Baghdad, dengan alasan kekhawatiran akan serangan. (ARN)

Comments
To Top

Eksplorasi konten lain dari Arrahmahnews

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca

Eksplorasi konten lain dari Arrahmahnews

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca