Amerika Latin

Dewan HAM PBB Setujui Resolusi Tolak Sanksi AS atas Venezuela

Arrahmahnews.com, NEW YORK – Dewan Hak Asasi Manusia Perserikatan Bangsa-Bangsa pada Hari Minggu (14/07) mengadopsi resolusi yang mengecam penerapan tindakan pemaksaan sepihak (sanksi) oleh Amerika Serikat dan sekutunya terhadap Venezuela dan negara-negara anggota lainnya.

Rancangan resolusi yang disetujui dengan 28 suara mendukung, 14 menentang dan lima abstain itu diaujkan oleh Venezuela dan Palestina atas nama Gerakan Negara-negara Nonblok, kecuali Chile, Kolombia, Ekuador, Honduras, dan Peru, selama sesi ke-41 OHCHR.

Baca: Venezuela Tandatangani Kesepakatan dengan Perusahaan Industri Terbesar Rusia

“Saya berterima kasih atas dukungan luar biasa dari negara-negara anggota Dewan Hak Asasi Manusia PBB untuk resolusi yang diajukan oleh presiden GNB yang mendukung Venezuela. Kemenangan yang memperluas kerja sama internasional dan menolak sanksi kekaisaran (AS), ” sambut Presiden Venezuela Nicolas Maduro, dalam postingan twitternya pada Hari Minggu, sebagaimana dikutip TelesurTv.

Dokumen tersebut juga menegaskan kembali “hak yang tidak dapat dicabut” dari setiap Negara “untuk memilih dan berkembang secara bebas, sesuai dengan kehendak kedaulatan rakyatnya, sistem politik, sosial, ekonomi dan budaya sendiri, tanpa campur tangan dari Negara lain atau aktor Negara lain,” sesuai dengan hukum internasional yang ketat. (ARN)

Comments
To Top

Eksplorasi konten lain dari Arrahmahnews

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca

Eksplorasi konten lain dari Arrahmahnews

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca