arrahmahnews

Netanyahu Janji Rebut Lembah Yordan Jika Terpilih Kembali

Lembah Jordan

Arrahmahnews.com, Israel – Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu berjanji untuk mencaplok Lembah Yordan di wilayah pendudukan Tepi Barat jika ia muncul sebagai pemenang dalam pemilihan legislatif yang akan datang.

“Ada satu tempat di mana kita dapat menerapkan kedaulatan Israel segera setelah pemilihan (17 September),” katanya.

Baca: Israel-Yordania Lakukan Negoisasi Rahasia terkait Terusan Bahrain

“Jika saya terpilih, saya berkomitmen untuk menganeksasi Lembah Jordan. Itu adalah perbatasan timur kita, tembok pertahanan kita, ” ujar sang perdana menteri bersumpah. “Beri saya mandat. Tidak ada perdana menteri Israel sebelumnya yang mengusulkan hal itu,” kata Netanyahu dalam sebuah pidato yang disiarkan langsung di saluran TV Israel pada Selasa malam (10/09).

Ketua Gerakan Liberal Nasional Likud berusia 69 tahun itu juga menegaskan niatnya untuk mencaplok permukiman Israel di seluruh Tepi Barat jika terpilih kembali, dalam koordinasi dengan Presiden AS Donald Trump.

Baca: Ribut dengan Hizbullah, Dukungan Kepada Netanyahu Semakin Merosot

Netanyahu melanjutkan dengan mengatakan bahwa ia akan menunggu pemerintahan Trump untuk mengumumkan proposal kontroversialnya untuk “perdamaian” antara rezim Israel dan Palestina, yang dijuluki “kesepakatan abad ini,” sebelum rezim Tel Aviv membuat perubahan kebijakan besar pada status permukiman Israel.

Perdana menteri Israel menegaskan bahwa rencana aneksasinya tidak akan mencakup kota-kota Palestina, seperti Ariha (Jericho) di Lembah Jordan. (ARN)

Comments
To Top

Eksplorasi konten lain dari Arrahmahnews

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca

Eksplorasi konten lain dari Arrahmahnews

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca