arrahmahnews

Pakar Militer: Israel Kemungkinan Akan Perluas Serangan ke Irak

Arrahmahnews.com BAGHDAD – Pakar militer Irak, Letnan Jenderal Wafiq al-Samarrai, memperingatkan bahwa pasukan Israel dapat memperluas serangan ke Irak.

Menurut situs Baghdad Today, Samarrai mengatakan, “kami bukan pendukung perang, bukan pendukung konflik dan permusuhan,” menunjukkan bahwa Irak tidak tertarik konflik dengan Israel.

“Tetapi indikasi menunjukkan kemungkinan Israel membuat keputusan yang salah dengan menargetkan lokasi di Irak, dengan dalih bahwa mengubah permainan, politik dan persamaan di Irak memperkuat situasi mereka,” kata Samarrai.

“Kami berharap Israel akan menyadari fakta ini, dan Irak harus memperhatikan dan tidak terseret ke arah eskalasi dan menjauh dari ancaman,” tambahnya.

BacaUngkap Plot Israel atas Negaranya, Politisi Irak ini Ditahan di UEA

Perdana Menteri Irak Adel Abdul-Mahdi mengungkapkan bahwa penyelidikan terhadap penargetan sejumlah situs militer milik Unit Mobilisasi Populer (Hashd Al-Sha’abi) membuktikan bahwa Israel berada di balik serangan di Kegubernuran Salaheddine.

Abdel-Mahdi mengatakan dalam pernyataannya kepada Al-Jazeera, “Investigasi terhadap penargetan beberapa situs PMU menunjukkan bahwa Israel melakukan ini.”

Dalam beberapa bulan terakhir, telah terjadi serangkaian ledakan di depot dan pangkalan senjata milik Unit Mobilisasi Populer Irak.

Menurut laporan, Amerika Serikat mengizinkan empat pesawat tak berawak Israel untuk memasuki wilayah yang dikontrol AS di Irak, untuk melakukan serangan terhadap Hashd Al-Sha’abi. (ARN)

Comments
To Top

Eksplorasi konten lain dari Arrahmahnews

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca

Eksplorasi konten lain dari Arrahmahnews

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca