Arab Saudi

Takut Serangan Iran, Rame-rame Keluarga Kerajaan Saudi Melarikan Diri ke Eropa

RIYADH – Sejumlah anggota keluarga kerajaan Saudi melarikan diri ke negara-negara Eropa karena takut pembalasan Iran atas pembunuhan yang dilakukan oleh AS terhadap Komandan Pasukan Quds, Letnan Jenderal Qassem Soleimani, kata laporan media Arab.

Yemeni Press melaporkan pada hari Selasa (07/01/2020) bahwa anggota keluarga kerajaan Saudi diam-diam meninggalkan bandara Riyadh, Jeddah dan Mekah ke negara-negara Eropa.

Berdasarkan laporan itu, kedutaan besar AS sebelumnya memperingatkan Arab Saudi tentang serangan balasan Iran terhadap instalasi minyak Aramco, khususnya di Timur kerajaan.

BacaPesan Kematian Putri Soleimani kepada Keluarga Tentara AS di Timur Tengah

Letnan Jenderal Soleimani menjadi martir dalam serangan pembunuhan yang ditargetkan oleh pesawat tak berawak AS di Bandara Internasional Baghdad pada Jumat pagi.

Serangan udara itu membunuh Abu Mahdi al-Muhandis, wakil komandan Pasukan Mobilisasi Populer (PMF) Irak, atau Hashad al-Shaabi.

Lima militer Iran dan lima militer Irak gugur oleh rudal yang ditembakkan oleh pesawat tak berawak AS di Bandara Internasional Baghdad.

Pentagon kemudian mengkonfirmasi serangan itu dalam sebuah pernyataan. (ARN)

Comments
To Top

Eksplorasi konten lain dari Arrahmahnews

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca

Eksplorasi konten lain dari Arrahmahnews

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca