Pesan Haji Pemimpin Tertinggi Iran Kecam Rasisme Pemerintah AS
Iran, ARRAHMAHNEWS.COM – Pemimpin Revolusi Islam, Ayatullah Ali Khamenei mengecam tindakan brutal pemerintah Amerika terhadap rakyat mereka sendiri, menyuarakan dukungan bagi gerakan rakyat di AS untuk melawan rasisme.
Dalam sebuah pesan yang dirilis pada hari Rabu (29/07) di awal musim Haji, Ayatollah Khamenei menekankan bahwa sikap tegas Republik Islam Iran terhadap perkembangan yang sedang berlangsung di AS dan gerakan anti-rasisme, adalah dengan “mendukung rakyat dan mengutuk perilaku brutal pemerintah AS yang rasis”.
BACA JUGA:
- Ayatullah Ali Khamanei: Kekuatan Produksi Kunci Melawan Semua Gangguan Ekonomi
- Ayatullah Ali Khamanei: Iran Tak Tergoda Rayuan Busuk Trump
Pemimpin Iran dalam khotbahnya juga mengecam kehadiran Amerika di kawasan Asia Barat yang merugikan negara-negara regional. Menekankan bahwa AS adalah faktor di balik ketidakamanan, kehancuran dan keterbelakangan negara-negara tersebut. (ARN)