arrahmahnews

Sejumlah Negara Teluk dan Eropa Diam-diam Hubungi Hizbullah

Lebanon, ARRAHMAHNEWS.COM – Kepala Pejabat Hubungan Luar Negeri Partai Hizbullah Lebanon, Ammar Al-Moussawi mengungkap bahwa sejumlah besar pemerintah yang memasukkan Partai ini ke dalam daftar hitam sebenarnya mencoba menghubunginya secara diam-diam. Ia menekankan bahwa Hizbullah sama sekali tidak terisolasi secara regional dan internasional.

Dalam wawancara dengan Saluran TV Al-Manar beberapa hari lalu, Al-Moussawi mengklarifikasi bahwa beberapa negara Teluk serta sebagian besar negara UE, kecuali Inggris dan Belanda, menghubungi Hizbullah secara diam-diam untuk menghindari tekanan AS. Mencatat bahwa bahkan hubungan Partai ini dengan Turki tidak terganggu sama sekali.

Al-Moussawi juga menceritakan bahwa suatu kali seorang pejabat asing yang mengunjungi Lebanon, lebih dulu menemui komando Hizbullah sebelum bertemu para pejabat pemerintah negeri itu. Pejabat asing tersebut membenarkan langkahnya dengan mengatakan bahwa nama Partai Hizbullah selalu hadir selama pertemuannya di berbagai negara Arab.

“Itulah mengapa saya ingin berkenalan dengan Hizbullah,” ujar pejabat asing tersebut sebagaimana dikutip Al-Moussawi.

BACA JUGA:

Di tengah interpretasi politik yang beragam tentang keadaan kunjungan delegasi Hizbullah ke Moskow minggu lalu, Ammar Al-Moussawi juga menekankan bahwa pembicaraan dengan para pejabat Rusia itu positif dan konstruktif.(ARN)

Comments
To Top

Eksplorasi konten lain dari Arrahmahnews

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca

Eksplorasi konten lain dari Arrahmahnews

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca