arrahmahnews

Bandara Israel Kacau Balau Pasca Diserang Rudal Palestina

Bandara Israel Kacau Balau Pasca Diserang Rudal Palestina

Otoritas Israel mengumumkan penangguhan semua penerbangan ke dan dari Bandara Ben Gurion karena situasi keamanan di ibu kota Tel Aviv

Tel Aviv, ARRAHMAHNEWS.COM Otoritas Israel mengumumkan penangguhan semua penerbangan ke dan dari Bandara Ben Gurion karena situasi keamanan di ibu kota Tel Aviv, yang berada di bawah serangan rudal dari Brigade Al-Qassam di Jalur Gaza. Bandara Israel Kacau Balau Pasca Diserang Rudal Palestina

Perusahaan Penyiaran Israel resmi menyatakan bahwa otoritas terkait telah memutuskan untuk menangguhkan semua penerbangan ke dan dari Bandara Ben Gurion karena perkembangan keamanan di ibu kota.

BACA JUGA:

Sabereen News Agency melaporkan bahwa sebuah pesawat Airbus milik perusahaan Airmaldova yang sedang menuju “Tel Aviv” terpaksa mengubah ketinggiannya dari 11 ribu kaki menjadi 12 ribu kaki, dan berbalik arah.

Laporan itu juga menambahkan bahwa sebuah pesawat sipil dari Dubai yang sedang menuju Bandara Ben Gurion juga terpaksa mengubah jalur setelah bandara ditutup.

BACA JUGA:

Selain itu, beberapa video yang beredar di media sosial menunjukkan puluhan rudal yang ditembakkan dari Gaza sampai ke wilayah udara bandara Ben Gurion.

Bandara Ben Gurion pun menyaksikan para penumpang yang berhamburan keluar untuk mengevakuasi diri lantai dasar, karena takut akan roket perlawanan Palestina.

Sementara, Sirine bandara terus berbunyi yang menunjukkan Ben Gurion berada dalam serangan rudal, dan memperingatkan para penumpang untuk mengevakuasi diri. (ARN)

IKUTI TELEGRAM ARRAHMAHNEWS

Comments
To Top
%d blogger menyukai ini: