arrahmahnews

Jet tempur Rusia Bombardir ISIS di Gurun Suriah

Suriah, ARRAHMAHNEWS.COM Jet tempur Rusia melakukan serangan baru yang menargetkan sisa-sisa ISIS di kedalaman gurun Suriah, bertepatan dengan operasi penyisiran ekstensif yang dilakukan oleh tentara Suriah.

Kantor berita Sputnik Arabic mengutip sumber lapangan di Suriah Timur, bahwa pesawat tempur Rusia memperbarui serangan intensif mereka, pada Selasa pagi, menargetkan posisi ISIS di daerah Jabal Al-Bishri, pedesaan Deir Ezzor, dan di sekitar area Rusafa di dalam Badia Raqqa, tanpa menyebutkan korban jiwa sejauh ini.

BACA JUGA:

Sumber itu menyebutkan bahwa 6 pesawat tempur Rusia secara bergantian membombardir sumbu pergerakan teroris ISIS di berbagai wilayah Badia Suriah, setelah berhenti selama 24 jam.

Jet tempur Rusia Bombardir ISIS di Gurun Suriah

Jet Tempur Rusia

Pemboman udara bertepatan dengan pelaksanaan operasi penyisiran ekstensif tentara Suriah di kedalaman Badia Suriah, membersihkan puluhan desa di pedesaan timur Salamiyah, pedesaan Hama dan jalan Athriya Khanaser di Badia Raqqa dan Hama, dari sisa-sisa ISIS. (ARN)

Comments
To Top
%d