arrahmahnews

Moskow Umumkan Rencana Kunjungan Menlu Iran ke Rusia

Dalam pertemuan, keduanya akan bertukar pandangan tentang sejumlah masalah internasional, diantaranya situasi seputar perjanjian nuklir Iran, Ukraina dan Suriah, Afghanistan, Kaukasus dan Laut Kaspia.

Rusia, ARRAHMAHNEWS.COM – Kementerian Luar Negeri Rusia mengumumkan bahwa Menteri Luar Negeri Iran Hossein Amir Abdollahian akan mengunjungi Moskow besok pada Hari Rabu (31/08).

Kantor berita Interfax, mengutip Kementerian Luar Negeri Rusia, mengatakan bahwa menteri luar negeri Iran akan melakukan perjalanan ke Moskow pada 31 Agustus dalam kunjungan kerja, di mana ia akan bertemu dengan mitra Rusia-nya, Sergei Lavrov.

Dalam pertemuan yang direncanakan, kedua menteri luar negeri itu akan bertukar pandangan tentang sejumlah masalah internasional, termasuk situasi seputar perjanjian nuklir Iran, situasi di Ukraina dan Suriah, serta masalah Afghanistan, Kaukasus dan Laut Kaspia.

BACA JUGA:

Menurut Kementerian Luar Negeri Rusia, masalah perdagangan dan ekonomi akan dibahas terutama dalam kerangka pelaksanaan proyek besar bersama di bidang energi dan transportasi, serta prospek untuk menciptakan hubungan ilmiah, teknis, budaya dan kemanusiaan.

Patut dicatat bahwa Lavrov melakukan kunjungan resmi ke Teheran pada 22 Juni, di mana ia berdiskusi dengan mitranya dari Iran tentang masalah pembebasan visa antara kedua negara dan meningkatkan volume pertukaran perdagangan di antara mereka. (ARN)

Sumber: Al-Mayadeen

Comments
To Top

Eksplorasi konten lain dari Arrahmahnews

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d