arrahmahnews

Korban Tragedi Mina Hanya Tuhan Yang Tahu

RIYADH, Arrahmahnews.com – Aksi berdesak-desakan hingga menyebabkan banyak orang yang terinjak-injak pada bulan lalu di luar kota suci Mekkah setidaknya menewaskan 1.399 orang selama pelaksanaan ibadah haji. Data terbaru yang dirilis ini lebih banyak 630 orang dari angka yang dirilis kantor pemerintah resmi Arab Saudi.

viva

Sedangkan pada hari sebelumnya pemerintah Indonesia mengumumkan ada 2000 foto yang telah dirilis oleh pemerintahana Saudi, ketidakjelasan jumlah korban ini menimbulkan tanda tanya besar di kalangan dunia Islam, ada apa sebenarnya tragedi Mina yang hingga sekarang belum dijelaskan kepada publik oleh pemerintah Saudi. (Baca juga: Kepala Daker Arsyad Hidayat: 2000 Foto Korban Tragedi Mina Telah Dirilis Oleh Saudi)

Screenshot_26Musibah yang terjadi pada saat pelaksanaan musim haji dapat dilihat sebagai pukulan atas pengelolaan situs-situs suci Islam. Pada musim haji kali ini, setidaknya ada dua musibah yang terjadi -termasuk robohnya crane di Mesjid Mekkah yang menewaskan 111 orang. (Baca juga: Korban Tragedi Mina Lebih dari 2000 Orang, Saudi Tak Bisa Berkelit)

Saat ini, Arab Saudi tampak ragu-ragu dalam merilis data terkini dari kejadian musibah 24 September di Mina, kendati ratusan orang masih dinyatakan hilang. (Baca juga: Sudah 1.800 Jenazah Korban Tragedi Mina Dimakamkan di Muashim)
liputan6“Mendiskreditkan penanganan haji oleh Arab Saudi merusak prestise kerajaan dan legitimasi di seluruh dunia Islam,” jelas Bruce Riedel, mantan agen CIA yang sekarang menjalankan proyek intelijen Brookings Institution yang berbasis di Washington.

viva 1800Hitungan jumlah korban yang dihimpun AP didasarkan pada data yang diberikan oleh 18 dari 100 negara yang ambil bagian dalam pelaksanaan ibadah haji pada tahun ini.

Iran mengatakan, ada 465 warganya yang meninggal dunia. Sedangkan korban dari Mesir mencapai 148 orang dan Indonesia 120 orang.

Negara lainnya meliputi Nigeria 99 orang, Pakistan 89 orang, India 81 orang, Mali 70 orang, Bangladesh 63 orang, Senegal 54 orang, Benin 51 orang, Kamerun 42 orang, Etiopia 31 orang, Morocco 27 orang, Algeria 25 orang, Ghana 12 orang, Chad 11 orang, serta Kenya 8 orang dan Turki 3 orang.

Sebagai perbandingan, pemerintah Arab Saudi menyatakan jumlah korban tewas 769 orang, sementara jumlah korban luka-luka mencapai 934 orang, kenapa korban tragedi Mina hingga saat ini tidak jelas?. (ARN/MM/BerbagaiMedia)

Comments
To Top

Eksplorasi konten lain dari Arrahmahnews

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca

Eksplorasi konten lain dari Arrahmahnews

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca