arrahmahnews

Video: Iran Gelar Parade Bantuan Medis Covid-19 di Peringatan Hari Tentara Nasional

Video: Iran Gelar Parade Bantuan Medis Covid-19 di Peringatan Hari Tentara Nasional

Iran Iran memperingati Hari Tentara Nasional tahunan dengan mengganti parade militer biasanya dengan pawai kendaraan militer bantuan COVID-19 yang dirancang dan dikemas dengan persediaan bantuan untuk membantu pertempuran negara itu dengan virus corona.

Parade yang berlangsung di seluruh negeri pada hari Jumat (17/04) itu memamerkan beberapa peralatan Angkatan Darat yang digunakan untuk membantu negara melawan wabah, termasuk rumah sakit keliling, peralatan desinfeksi dan kendaraan yang dirancang khusus.

Baca Juga:

Konvoi kendaraan militer ini dikirim untuk membantu operasi desinfeksi dan mendistribusikan bantuan setelah meninggalkan lokasi pawai.

 

Menurut angka terbaru yang dikeluarkan oleh Kementerian Kesehatan Iran pada hari Kamis, 77.995 orang Iran telah tertular penyakit itu, dan 4.869 diantaranya meninggal dunia dengan 52.229 lainnya telah pulih.

‘Tentara membantu pekerja medis garis depan’

Menyambut perayaan Hari Tentara, Presiden Iran Hassan Rouhani mengatakan bahwa parade yang biasa tidak mungkin dilaksanakan karena adanya “protokol kesehatan”.

Ia mengatakan bahwa Angkatan Darat, bersama dengan cabang lain dari angkatan bersenjata, berdiri berdampingan dengan tenaga kesehatan negara itu dalam “melindungi kehidupan rakyat” dari wabah.

Baca Juga:

“Kalian pernah berada di garis depan dan warga di belakangnya; namun, sekarang personel sektor kesehatan berada di garis depan dan kalian yang mencoba membantu mereka dari belakang,” tambahnya.

Presiden Iran itu memuji peran Angkatan Darat Iran dalam membantu negara pada saat dibutuhkan, seperti saat bencana alam seperti ini.

“Tentara kita bukan simbol sebuah militerisme tetapi sebuah manifestasi pendukung bangsa dan menjunjung tinggi kepentingan nasionalnya,” katanya.

Juga berbicara pada perayaan Hari Tentara itu, Panglima Tentara Iran, Mayor Jenderal Abdolrahim Mousavi yang mengatakan bahwa Angkatan Darat, bersama dengan Korps Pengawal Revolusi Islam dan Polisi, menyediakan layanan di 49 kota di seluruh negeri.

“Saya harus berterima kasih terutama kepada lebih dari 11.000 personel medis Angkatan Darat yang melayani bersama para petugas kesehatan negara,” tambahnya.

“Saya meyakinkan bangsa Iran bahwa Angkatan Bersenjata Republik Islam Iran akan menjadi penghalang tegas terhadap musuh-musuhnya dan akan dengan sabar dan penuh semangat bersama rakyat Iran,” tambahnya. (ARN)

Ikuti Update Berita di Channel Telegram Arrahmahnews

Comments
To Top

Eksplorasi konten lain dari Arrahmahnews

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca

Eksplorasi konten lain dari Arrahmahnews

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca