arrahmahnews

Malaysia Bantah Stop Gunakan Vaksin Sinovac karena Tak Efektif

Malaysia Bantah Stop Gunakan Vaksin Sinovac karena Tak Efektif

Pemerintah Malaysia membantah isu yang beredar bahwa mereka menghentikan penggunaan vaksin Sinovac buatan China karena masalah kemanjuran

Malaysia, ARRAHMAHNEWS.COM Malaysia membantah isu yang beredar bahwa mereka menghentikan penggunaan vaksin Sinovac buatan China karena masalah kemanjuran. Kuala Lumpur justru menekankan akan memesan lebih banyak di masa depan jika terjadi kekurangan.

“Pengiriman pesanan saat ini untuk 12 juta dosis Sinovac, yang mencakup hampir seperlima populasi, akan selesai pada akhir bulan,” kata menteri koordinator imunisasi Khairy Jamaluddin, Jumat (16/07).

BACA JUGA:

“Pemerintah membeli tambahan tiga juta dosis, yang akan dikirimkan pada akhir Juli atau awal Agustus,” katanya, menambahkan bahwa Sinovac masih akan tersedia bagi mereka yang berisiko anafilaksis serta melalui vaksinasi swasta.

“Ini tidak ada hubungannya dengan kemanjuran Sinovac. Ada banyak spekulasi tentang ini. Itu karena kami akan menerima seluruh pengiriman kami pada akhir Juli dan Agustus,” kata Khairy dalam konferensi pers.

“Pesanan 12 juta dosis akan terdistribusi penuh pada 21 Juli, lebih awal dari yang dijadwalkan, karena pemerintah telah meminta untuk dimajukan untuk mempercepat vaksinasi,” katanya sebagaimana dikutip Straight Times. (ARN)

IKUTI TELEGRAM ARRAHMAHNEWS

Comments
To Top

Eksplorasi konten lain dari Arrahmahnews

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca

Eksplorasi konten lain dari Arrahmahnews

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca