arrahmahnews

Perbatasan Lebanon-Israel Memanas

Perbatasan Lebanon-Israel Memanas
Insiden Keamanan di Perbatasan Lebanon

Lebanon, ARRAHMAHNEWS.COM Puluhan bom suar ditembakkan Selasa di sekitar Manara Kibbutz di Israel Utara, ketika Pasukan Pertahanan Israel (IDF) mengkonfirmasi ada “insiden keamanan” di sepanjang perbatasan dengan Lebanon.

IDF mengeluarkan memo di media sosial pada Selasa malam yang mengkonfirmasikan bahwa beberapa penutupan telah terjadi di daerah tersebut sebagai akibat dari “insiden keamanan”.

BACA JUGA:

“Sebuah insiden keamanan terjadi di daerah Manara di perbatasan Lebanon. Detail sedang ditinjau,” memo IDF di Twitter.

Video dari tempat kejadian disertai dengan laporan awal tentang suara tembakan di daerah tersebut.

Mengutip laporan Lebanon, Amir Bohbot, editor militer dan analis pertahanan senior untuk Walla News, melaporkan bahwa peluru IDF jatuh di sisi perbatasan Lebanon di tengah suara ledakan. Sebuah pesawat juga terlihat di daerah tersebut, meskipun kabut tebal.

Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu saat ini sedang dalam perjalanan ke markas Komando Utara IDF, yang merupakan pusat komando regional untuk perbatasan utara negara itu dengan Suriah dan Lebanon.

“Penghuni diharuskan untuk tinggal di dalam rumah setelah mendapat peringatan untuk segera memasuki kawasan perlindungan -MMAD/MMK, hunian bersama, ruang internal dalam rumah, tutup pintu dan jendela dan tinggal di sana selama 10 menit,” layanan mengumumkan.

BACA JUGA:

Jerusalem Post melaporkan bahwa sekitar 30 suar ditembakkan di sepanjang perbatasan Israel dengan Lebanon, yang mendapat perhatian tambahan dari IDF menyusul sumpah oleh Hizbullah untuk membalas pembunuhan salah satu personelnya pada bulan Juli selama serangan udara Israel di Suriah.

Koresponden Al-Manar mengatakan bahwa Israel berulang kali melepaskan tembakan ke daerah perbatasan Lebanon. Dia juga mengatakan bahwa IOF menembakkan bom fosfor ke wilayah Lebanon di daerah antara kota Houla dan Mais Al-Jabal. (ARN)

Sumber: Al-Manar dan SputnikNews

Comments
To Top

Eksplorasi konten lain dari Arrahmahnews

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca

Eksplorasi konten lain dari Arrahmahnews

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca