arrahmahnews

Moskow Tantang Erdogan Buktikan Tuduhannya atas Rusia

Selasa, 31 Mei 2016

MOSKOW, ARRAHMAHNEWS.COM – Turki harus membuktikan klaimnya bahwa Moskow telah memasok senjata untuk Partai Pekerja Kurdistan (PKK). Tantangan untuk Turki ini dikeluarkan oleh utusan khusus Presiden Rusia untuk Timur Tengah dan Afrika, sekaligus Wakil Menteri Luar Negeri, Mikhail Bogdanov, kepada para wartawan, Senin (30/05).

“Ketika seseorang menuduh tentang sesuatu, maka dia harus menunjukkan bukti,” katanya, menjawab pertanyaan mengenai tuduhan Turki tersebut.

Sebelumnya pada hari yang sama, Presiden Turki Tayyip Recep Erdogan menuduh Moskow berupaya untuk memasok sistem pertahanan udara ke Partai Pekerja Kurdistan yang dilarang di Turki.

Selain tantangan tersebut, Bogdanov juga mengatakan bahwa Turki tidak memiliki dasar hukum untuk mengambil bagian dalam operasi anti-teroris di Suriah bersama dengan Amerika Serikat.

“Atas dasar apa?” katanya, menjawab pertanyaan yang sesuai. Diplomat tinggi itu mengatakan bahwa tindakan tersebut “harus didasarkan pada resolusi dan keputusan Dewan Keamanan PBB atau perlu persetujuan pemerintah Suriah.”

“(Apa yang dilakukan Turki) Ini, adalah campur tangan dalam urusan negara berdaulat dan dalam konflik internal,” kata Bogdanov.

Menurut laporan sebelumnya, Ankara mengusulkan kepada Washington untuk melakukan operasi militer bersama di Suriah tanpa Kurdi. (ARN)

Comments
To Top

Eksplorasi konten lain dari Arrahmahnews

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca

Eksplorasi konten lain dari Arrahmahnews

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca