arrahmahnews

Hadiri KTT APEC, Putin Direncanakan Temui Pemimpin Beberapa Negara

Sabtu, 19 November 2016,

ARRAHMAHNEWS.COM, MOSKOW – Presiden Rusia Vladimir Putin akan direncanakan untuk mengadakan pembicaraan dengan para pemimpin China, Jepang, Vietnam, Filipina dan Peru pada hari ini, Sabtu (19/11) di sela-sela KTT APEC yang akan dibuka di ibukota Peru, Lima, yang akan dihadiri Putin. Juru bicara Kremlin Dmitry Peskov mengatakan hal ini kepada wartawan, Jumat (18/11) kemarin.

“Pertemuan bilateral (Putin) telah diatur untuk besok (Sabtu), khususnya untuk pembicaraan dengan Presiden Vietnam, pembicaraan dengan presiden Filipina, pembicaraan dengan Presiden Peru, pertemuan dengan Dewan Penasehat (Bisnis) anggota APEC dan juga berbicara dengan presiden China serta Perdana menteri Jepang, “kata Peskov sebagaimana dikutip TASS, menambahkan gala resepsi atas nama presiden Peru akan diadakan bagi peserta KTT APEC pada Sabtu malam ini. (Baca juga: Putin Batalkan Kunjungan ke Perancis Pasca Sindiran Hollande)

Sementara itu menyinggung masalah Obama, Peskov melanjutkan dengan mengatakan bahwa administrasi presiden Rusia dan AS tidak mengatur pertemuan terpisah mengenai Vladimir Putin dan Barack Obama. Namun, kedua pemimpin akan dapat berbicara satu sama lain di Peru.

“Administrasi Kedua presiden ‘tidak melakukan persetujuan percakapan terpisah,” kata Peskov. “Namun, seseorang dapat berasumsi bahwa Presiden Putin dan Presiden Obama akan bertemu di sela-sela forum melalui satu atau lain cara, dan akan memiliki kesempatan untuk berbicara dengan satu sama lain”. (Baca juga: PUTIN, Target Fitnah ‘Gila’ Barat Setelah Gagalnya Operasi Perubahan Rezim)

Juru bicara Kremlin menolak untuk menentukan topik yang mungkin dibicarakan dalam percakapan, menambahkan bahwa kedua pemimpin dapat mendiskusikan “masalah yang paling mendesak.” (ARN)

Comments
To Top

Eksplorasi konten lain dari Arrahmahnews

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca

Eksplorasi konten lain dari Arrahmahnews

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca