arrahmahnews

Arab Saudi Dibalik Serangan ke Kapal Tanker Rusia di Selat Bab Mandeb

Jum’at, 2 Juni 2017

ARRAHMAHNEWS.COM, YAMAN – Houthi Ansarullah Yaman membantah memilik peran apapun dalam serangan yang menarget sebuah kapal tanker minyak Rusia di lepas pantai Yaman, dan menyatakan bahwa kejadian tersebut adalah plot AS untuk membuat selat Mandeb tidak aman.

Arab Saudi yang melakukan perang mematikan di Yaman mengatakan pada hari Kamis bahwa kapal tanker Marshall Islands telah ditembak tiga granat berpeluncur roket, saat kapal tersebut melewati Bab el-Mandeb ke Laut Merah pada hari Rabu.

Dalam sebuah pernyataan yang disampaikan oleh Saudi Press Agency (SPA) pada hari Kamis, kerajaan mengatakan bahwa tidak ada satupun awak kapal yang terluka dalam serangan tersebut dan kapal tanker tersebut berhasil berlayar menuju Laut Merah.

Insiden tersebut terjadi di dekat Perim yang juga disebut Mayyun, sebuah pulau vulkanik di Bab el-Mandeb yang telah dikuasai oleh pasukan Saudi sejak tahun 2015.

Juru bicara Ansarullah Muhammad Ali al-Houthi mengatakan tentara Yaman dan pejuang Houthi tidak berperan dalam serangan yang diduga terjadi pada hari Rabu itu, Al Masirah melaporkan.

Ini adalah usaha yang sejalan dengan konspirasi AS untuk membuat Selat Mandeb tidak aman, katanya, dan menambahkan bahwa perairan berada di bawah kendali pasukan Saudi-AS dan mereka bertanggung jawab atas insiden di sana.

“AS dan sekutu-sekutunya berusaha menciptakan insiden yang bisa dijadikan alasan untuk tindakan mereka di Yaman, namun upaya semacam itu tidak ada gunanya,” tambahnya. [ARN]

Comments
To Top

Eksplorasi konten lain dari Arrahmahnews

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca

Eksplorasi konten lain dari Arrahmahnews

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca