arrahmahnews

Menlu Qatar Tiba di Iran dalam Kunjungan Resmi

Menlu Qatar menyampaikan salam dan ucapan selamat dari para pejabat tinggi Qatar kepada pihak Iran dan berharap kesuksesan bagi presiden dan pemerintahan baru.

Iran, ARRAHMAHNEWS.COM – Menteri Luar Negeri Iran, Hossein Amir-Abdollahian, mengadakan pertemuan dengan Menteri Luar Negeri Qatar Sheikh Mohammad bin Abdulrahman Al-Thani yang berada dalam kunjungan resmi ke Tehran. Kedua diplomat tertinggi itu membahas hubungan bilateral dan kawasan.

Menteri Luar Negeri Qatar Sheikh Mohammed bin Abdulrahman Al-Thani berada di Teheran beberapa hari setelah Blinken mengunjungi negara Teluk Arab yang memiliki hubungan baik dengan Iran tersebut.

Pernyataan Kementerian Luar Negeri Iran yang dikutip MNA menyebut bahwa dalam pertemuan, Menlu Qatar menyampaikan salam dan ucapan selamat dari para pejabat tinggi Qatar kepada pihak Iran dan berharap kesuksesan bagi presiden baru dan pemerintahan baru.

BACA JUGA:

Selain membahas isu-isu regional dan mengungkapkan pandangan Iran tentang perlunya memperkuat faktor dialog di kawasan, kedua menteri luar negeri membahas isu-isu penting bilateral.

Meningkatkan hubungan perdagangan kedua negara, mempercepat penerbitan visa perdagangan dan memfasilitasi pergerakan pedagang dan sektor swasta, mengadakan komisi bersama untuk kerjasama kedua negara dalam waktu dekat dan kerjasama antara Republik Islam Iran dan Qatar di Piala Dunia FIFA 2022 termasuk di antara isu-isu yang dibahas dalam pertemuan itu. Keduanya juga membahas masalah Afghanistan.

Sheikh Mohammad bin Abdulrahman Al-Thani tiba di Teheran pada Kamis pagi sebagai kepala delegasi Qatar. (ARN)

Comments
To Top

Eksplorasi konten lain dari Arrahmahnews

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca

Eksplorasi konten lain dari Arrahmahnews

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca